Kamis, 07 April 2016

ANJURAN UNTUK USILA

1.      Mengurangi makanan berlemak
Ada dua jenis substansi lemak yang dibutuhkan dan dibuat oleh tubuh, yaitu kolesterol dan trigliserida. Kolestrol merupakan komponen penting dinding sel dan menjadi bahan dasar pembentuk asam empedudan hormone seks, sedangkan trigliserida adalah energi yang tersimpan dalam jaringan lemak. Kelebihan kedua substansi ini perlu dikeluarkan dari dalam tubuh. Namun masalahnya, sistem transportasi tubuh sebagian besar dibentuk oleh air, sedangkan kolesterol dan trigliserida tidak larut dalam air. Akibatnya, kelebihan lemak dalam tubuh akan mengendap di sepanjang dinding arteri, sehingga akan mengurangi bahkan menghambat kelancaran peredaran darah. Makanan yang kandungan kolesterolnya tinggi dapat menyebabkan penyakit  jantung, sedangkan kadar trigliresida yang tinggi dapat menimbulkan kegemukan (obesitas).
2.      Mengurangi gula
Gula mengandung kalori cukup tinggi dan dapat menimbulkan obesitas karena gula sangat mudah diserap untuk dijadikan energi. Gula lebih baik diperoleh dari buah (fruktosa), karena selain mendapat unsur manis juga mengandung vitamin dan nutrisi lainnya.
3.      Mengurangi garam
Garam yang terlalu banyak dapat menyebabkan tekanan darah tinggidan merusak fungsi ginjal. Namun, kekurangan natrium, salah satu komponen garam (NaCI), mengakibatkan penderita merasa sakit kepala, lemah, kurang bergairah, kurang konsentrasi, dan daya ingat lemah. Makanan hewani biasanya mengandung garam lebih banyak daripada makanan nabati. Komsumsi garam dalam jumlah secukupnya, jangan berlebihan.
4.      Menghindari  zat kimia tambahan
Saat ini banyak makanan yang sudah siap saji dan dikemas dalam kaleng. Makanan tersebut biasanya menggunakan bahan pengawet, pembersih, pemutih atau pewarna, dan bahan lainnya yang bukan untuk dikomsumsi manusia. Sekalipun efeknya bersifat kamulatif dan bahayanya bagi kesehatan belum terbukti nyata, sebaiknya hindari saja
5.      Hindari rokok dan alcohol
Efek merokok dapat menimbulkan berbagai penyakit, seperti penyakit jantung, bronkitis, kanker paru-paru, tenggorokan, mulut, dan pancreas.
6.      Mmeningkatkan makanan berserat
Serat merupakan komponen makanan yang berasal dari sumber nabati, seperti sayuran, nangka, pepeya, belimbing, jeruk, mangga, beras, jagung, dan kacang –kacangan. Makanan yang banyak mengandung seratdapat membantu proses buang air besar sehingga dapat mencegah sembelit.
7.      Mengkomsumsi cukup kalsium
      Kalsium merupakan komponen penting bagi tulang dan gigi. Perempuan yang sudah menopause         membutuhkan kalsium lebih banyak, karena penyerapan dan retensi kalsium oleh tubuh yang               berasal dari makanan menjadi menurun. Kalsium dapat diperoleh dengan mengkomsumsi susu           tinggi kalsium dan vitamin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar